Penulisan Daftar Pustaka yang Benar

Ada hal yang harus diperhatikan dalam Menulis Daftar Pustaka, Cara Penulisan daftar pustaka pada umumnya berbeda beda, tergantung dari sumber materi atau informasinya yang dijadikan sumber data untuk membuat daftar pustaka, sebagai contoh daftar pustaka buku dengan contoh daftar pustaka makalah atau dari internet pasti berbeda.

Pengertian Daftar Pustaka merupakan daftar yang tercantum secara spesifik dari berbagai buku yang dijadikan sumber referensi baik dari buku atau karya ilmuah yang bersangkutan.

Penulisan Daftar Pustaka


Fungsi Daftar Pustaka
a.  Sebagai salah satu cara untuk memberikan berbagai referensi yang berhubungan bagi pembaca untuk melakukan sebuah kajian lanjutan maupun kajian ulang yang berhubungan dengan tema buku tersebut.

b.  Sebagai sebuah bentuk apresiasi terhadap penulis baik penulis buku maupun karya tulis atas karyanya yang telah memberikan manfaat dan peranan terhadap penulisan sebuah buku atau karya tulis.


Unsur-unsur yang digunakan adalah:
  • a. Nama Penulis diikuti tanda titik (.)
  • b. Tahun Terbit diikuti tanda titik (.)
  • c. Judul buku ditulis miring (italic) diikuti tanda titik (.)
  • d. Kota penerbit diikuti tanda titik dua (:)
  • e. Nama perusahaan penerbit diikuti tanda titik (.)

Contoh Daftar Pustaka dalam Buku :

  1. Sucipto, Adi. 2014. Cara Belajar yang Benar. Cirebon: Gramedia
  2. Hadi, Abdul. 2014. Tips Sehat Alami. Bandung: Sinar Kreatif
  3. Aulia, Zafrinaa. 2014. Tips Lulus UN. Jakarta: Bukune

Contoh Daftar Pustaka Dari Internet / Website :

 Fujianto, 2014 Contoh Daftar Pustaka Lengkap, www.fujianto.com/daftar-pustaka/

Contoh Daftar Pustaka UU, dan Kepres :

Republik Indonesia, 2003 Undang-undang sistem pendidikan nasional, Jakarta: Sekretariat Negara.
Daftar pustaka merupakan sebuah halaman yang bisa dibilang adalah halaman yang wajib ketika membuat buku atau karya tulis, hampir semua karya tulis selalu mencatumkan daftar pustaka diakhir karangannya, hal ini dibuat untuk mempermudah pembaca yang ingin meninjau lebih jauh tentang apa yang sudah ditulis, selain itu bisa juga sebagai acuan untuk melakukan pengecakan apakah sudah sesuai dengan buku yang tertera dalam daftar pustaka. Lebih lengkapnya cek di http://www.rumpunnektar.com/2013/11/cara-menyusun-daftar-pustaka.html

0 Response to "Penulisan Daftar Pustaka yang Benar"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel